2025-01-10 HaiPress

JAKARTA,iDoPress - Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta bakal mulai memasang tutup saluran air baru di Jalan Kemang Raya pekan depan. Sebab,sekitar 14 penutup saluran air di sana hilang.
"Kita upayakan,mudah-mudahan minggu depan bisa dipasang," kata Ketua Subkelompok Drainase Bidang Pengendalian Banjir dan Drainase Dinas SDA Jakarta,Firmansyah Saputra saat dihubungi,Jumat (10/1/2025).
Proses pergantian penutup saluran air di Kemang akan dilakukan secara bertahap. Sebab,penutup saluran air yang baru masih tahap produksi.
Baca juga: Tutup Saluran Air di Kemang Sering Hilang,Dinas SDA Bakal Ganti Materialnya
Rencananya,penutup saluran air ini akan diganti materialnya selain besi. Hal ini dilakukan agar penutup saluran air itu tak dicuri.
"Kita upayakan seminggu ini bisa cepat. Paralel sih,enggak langsung semuanya. Kita coba bertahap," tambah dia.
Diberitakan sebelumnya,sejumlah penutup saluran air di Jalan Kemang Raya hilang,Rabu (8/1/2025).
Pengamatan Kompas.com di lokasi,setidaknya ada 14 penutup saluran air yang hilang,mulai dari depan rumah pompa air Kemang hingga dekat Mal Grand Kemang.
Baca juga: Misteri Raibnya Penutup Saluran Air di Kemang
Terdapat delapan penutup saluran air di sebelah kiri jalan menuju Jalan Prapanca Raya,hilang. Sementara itu,ada sekira enam penutup saluran air lainnya yang hilang di arah sebaliknya.
Beberapa penutup saluran air hanya hilang setengah bagian. Beberapa lainnya hilang sepenuhnya,menyisakan lubang yang cukup panjang di pinggir jalan.
Penutup saluran air yang hilang ini terbuat dari teralis besi. Dengan hilangnya penutup ini mengakibatkan sampah masuk ke saluran air.
Baca juga: Dinas SDA Tak Punya Bukti untuk Laporkan Hilangnya Penutup Saluran Air di Kemang ke Polisi
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Kegiatan Pertukaran Kota Pesisir Tropis 2025 Dimulai di Sanya. Menyatukan Kearifan Global untuk Mewujudkan Masa Depan Kota Pesisir
Komitmen "Kecil namun Cerdas": Satu Dekade Proyek "Champa Blossoms" China Southern Power Grid International (CSGI) Terus Mendukung Pengembangan Pendidikan dan Olahraga di Daerah Pegunungan Laos
Kongres Internasional 2025 untuk Perusahaan "Zhuanjingtexin": Pintu Kolaborasi Strategis bagi Dunia Usaha Indonesia
CGTN: How China empowers persons with disabilities
"Dazhou Products Going Global, Shared Worldwide" - Introduction to Dazhou Featured Products Special Promotion
The Seer Onnet event, "Full Moon Reunion, Sharing Love," concluded successfully Fengsui Culture celebrated a reunion with the elderly at the Gingko House, conveying heartfelt feelings and blessings
©hak cipta2009-2020 Berita Hansen Mobile Games